Ketua Panitia PIT PERABOI XXVIII 2024
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Salam Hormat dan salam sejahtera untuk Sejawat dimanapun berada,
Dengan bangga kami selenggarakan PIT XXVIII PERABOI 2024 yang akan menjadi panggung diskusi mendalam dan menambah pemahaman yang akan dilaksanakan pada tanggal 17 - 20 Juli 2024 di kota Kendari, dengan tema
Peran Bedah Onkologi dalam Pelayanan Kanker di Era Transformasi Kesehatan dengan Adanya UU Kesehatan No. 17 Tahun 2023 sebagai landasan utama.
Transformasi kesehatan merupakan tantangan yang memerlukan pemahaman mendalam dan kesiapan dalam menghadapi dinamika terkini. Dengan penerapan UU Kesehatan No. 17 Tahun 2023 sebagai pilar utama, acara ini akan menjadi forum untuk berdiskusi, dan merumuskan strategi dalam mengoptimalkan peran Bedah Onkologi dalam upaya menyediakan pelayanan kanker yang berkualitas di Indonesia.
Melalui serangkaian sesi ilmiah meliputi beberapa workshop, symposium dan pameran yang sangat bermanfaat untuk menambah kompetensi. acara ini bertujuan untuk memperkaya perspektif tentang bagaimana praktik Bedah Onkologi dapat beradaptasi dan berkembang sejalan dengan perkembangan regulasi kesehatan terbaru. Kami berharap acara ini akan menjadi sumber inspirasi baru, membuka peluang kolaborasi yang lebih luas, dan membentuk arah masa depan pelayanan kanker di Indonesia.
Kami yakin bahwa pertukaran gagasan, pengetahuan, dan pengalaman di antara para ahli bedah onkologi dan praktisi kesehatan akan membawa dampak positif dalam menghadapi tantangan dan peluang baru yang muncul seiring dengan transformasi sistem kesehatan
Mari bersama-sama menjadikan PIT XXVIII PERABOI 2024 sebagai wadah inspiratif yang membuka jalan menuju pelayanan kanker yang lebih baik, efisien, dan berdaya saing di masa depan.
Akhir kata, kami tunggu kehadiran rekan sejawat dalam acara ini di kota Kendari.
Wasalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh